PeduliLindungi adalah aplikasi yang dibuat demi membantu pemerintah Indonesia melakukan pelacakan secara digital agar bisa menghentikan penyebaran Covid-19. Namun, kebanyakan orang mengetahui bahwa aplikasi PeduliLindungi hanya digunakan untuk download sertifikat vaksin Covid-19 saja. Ternyata, aplikasi satu ini memiliki banyak manfaat.
Aplikasi ini sangat mengandalkan partisipasi dari masyarakat supaya bisa membagikan data lokasi ketika bepergian. Hal ini dilakukan untuk mengetahui riwayat kontak dengan pengidap virus Cocid-19. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Manfaat Aplikasi PeduliLindungi
Semakin banyak masyarakat yang memakai PeduliLindungi, maka semakin dapat membantu pemerintah untuk menjalankan tracking dan tracing. Berikut adalah beberapa manfaat dari PeduliLindungi dari sumber Regendus:
-
Menyediakan Informasi Zonasi
Manfaat pertama dari PeduliLindungi adalah aplikasi ini akan memberi informasi tentang zonasi. Kamu dapat memperoleh notifikasi jika di daerah itu ada pengidap positif atau pasien yang dalam pengawasan.
Zona ini sendiri terbagi beberapa warna, yakni zona hijau, kuning, oranye, dan merah. Masing-masing dari warna di atas mempelrihatkkan level penyebaran virus Covid-19 dalam suatu daerah atau lingkungan.
-
Menginformasikan Jumlah Penduduk di Daerah Tertentu
Aplikasi ini bakal memberi notif apabila kamu terindifikasi ada di suatu keramaian, seperti café, kantor, mall atau lokasi umum lain.
Tapi, agar bisa tahu berapa orang yang ada di sebuah lokasi tertentu, kamu perlu mengaktifkan lebih dulu aplikasi PeduliLindungi untuk waktu lama.
-
Paspor Digital
Dalam PeduliLindungi ada fitur seperti paspor digital. Kegunaannya ialah bisa menunjukkan sertifikat vaksin pertama, kedua, bosster, dan hasil tes lab yang terafiliasi oleh pemerintah. Supaya bisa melihat data, kamu perlu memasukkan nomor NIK lebih dulu.
-
Menunjukkan Statistik Kasus Covid-19
Kegunaan lain dari PeduliLindungi ialah menunjukkan jumlah penyebaran Covid-19 yang ada di daerah sekitar. Dengan data tersebut, setiap orang bisa semakin waspada khususnya untuk meeka yang diwajibkan melakukan kegiatan diluar rumah.
-
Pendaftaran Vaksin
Untuk kamu yang hingga kini belum melakukan vaksinasi Covid-19, alngkah baiknya melakukan pendaftaran lebih dulu melalui aplikasi ini. Tak perlu khawatir dengan Kejadian Ikuran Pasca Imunisasi [KIPI] yang mungkin muncul. Pasalnya efek samping tersebut bersifat sementara.
-
Download Sertifikat Vaksin
Umumnya, sertifikat vaksin Covid-19 bisa kamu dapatkan pasca beberapa hari mendapatkan suntikan vaksin. Tapi, apabila sertifikat tersebut belum muncul tidak perlu risau.
Kamu bisa mengirimkan email di [email protected] yang dilengkapi format NIK KTP, tempat dan tanggal lahir, serta nomor hp yang masih aktif.
-
Diari Perjalanan
Aplikasi PeduliLindungi bisa juga dipakai untuk menunjukkan dan menyimpan jejak lewat fitur bernama “Diari Perjalanan”. Fitur tersebut bisa membantu pemerintah melakukan kontak tracing kepada orang yang terindikasi positif Covid-19 serta mereka yang sudah melakukan kontak erat.
-
Membuat E-HAC
E-HAC atau Electronic Health Alert Card merupakan kartu kewaspadaan kesehatan. Kartu ini bisa dibuat secara pribadi.
E-HAC awalnya hanya diperuntukkan kepada penumpang dari mancanegara. Tapi kini apabila ingin melakukan perjalanan jauh, baik menggunakan kapal atau pesawat, wajib melakukan hal serupa.
-
Teledokter
Fitur satu ini dibuat supaya kamu bisa memeriksakan kondisi kesehatan dengan mandiri dengan berkonsultasi bersama dokter. Didalamnya, pemerintah ikut melakukan kerja sama dengan beberapa aplikasi kesehatan seperti Halodoc, TelkoMedika, Prosehat, Grab Doctor, dan Prixa.
Itulah tadi beberapa manfaat yang bisa kamu gunakan melalui aplikasi PeduliLindungi. Aplikasi ini membuat pemerintah dan masyarakat bisa mendapatkan berbagai info dengan cepat dan mudah tentang Covid-19. Oleh karenanya, penting sekali untuk masyarakat mendownload aplikasinya lalu menggunakannya dengan bijak. Terima kasih.