Saat ini, media untuk pembuatan iklan sudah semakin banyak. Iklan tidak lagi sekedar pada media cetak baik itu dengan poster, broser, hingga banner dan juga reklame. Ada cara yang dianggap lebih efektif dalam pembuatan media iklan, dan salah satunya adalah dengan penggunaan video animasi. Video animasi tidak sekedar gambar dan teks statis tapi ada gerakan di dalamnya. Video pun bisa berupa video 2D ataupun juga video 3D untuk animasi. Iklan akan menjadi lebih menarik tentunya dengan video animasi. Anda bisa saja membuat video animasi 2D untuk iklan produk anda. Untuk itu, tentu anda perlu tahu tentang urusan harga yang ada serta keuntungan yang ada dari penggunaan video animasi. hal ini pun bisa anda temukan informasinya dari Aksenijasa.
Keuntungan Menggunakan Video Animasi untuk Iklan
Sebelum membahas lebih jauh tentang harga, anda sebaiknya melihat terlebih dahulu keuntungan yang akan menunjang efektivitas dari iklan yang akan anda pasang. Satu hal yang tentu akan sudah jelas dari video animasi adalah hal yang tidak statis. Dalam suatu iklan dengan media cetak, ada gambar dan teks tapi itu semua statis atau tidak bergerak. Sedangkan dalam suatu video animasi, teks dan gambar memiliki pergerakan dan alur yang jelas. Dengan itu, sudah pasti iklan akan lebih menarik bagi orang yang melihat video tersebut. Tak hanya itu, video animasi tidak sekedar memuat konten visual tapi ada juga elemen suaranya. Dengan itu, orang akan bisa menerima lebih banyak informasi dari iklan yang ada dan tentunya itu akan semakin menunjang ketertarikan orang pada iklan anda.
Selain itu, hal lainnya yang lebih penting adalah cerita dalam video animasi. Video animasi akan lebih mampu bercerita dan berisi penjelasan yang lebih baik daripada sekedar dengan gambar. Bisa dibayangkan saja kalau anda membaca atau mendengar berita, tentu akan lebih mudah dipahami ketika didengar. Belum lagi, ini akan dibantu dengan visual dari video animasi. Dengan itu, ada ekspresi dan kesan yang bisa ditinggalkan pada orang yang telah melihat iklan dan kesan ini yang akan membuat orang tertarik untuk membeli produk anda natinya. Ada cerita yang bisa disampaikan dan juga daya tarik lainnya dari iklan yang ada.
Keterangan tentang Harga Jasa Pembuatan Animasi 2D
Untuk harga, video animasi 2D tentu akan lebih murah daripada video animasi 3D. Harga untuk video animasi 2D biasanya mulai 300 ribu hingga 500 ribu. Ini adalah harga dasar yang ada. Dengan harga itu, video animasi yang ada dipatok dalam durasi satu menit. Durasi ini menjadi patokan yang sudah umum dan selama satu menit itu juga sudah banyak informasi yang bisa disampaikan dalam video animasi. Pastinya, anda akan bisa juga memperpanjang durasi tapi biaya yang diberikan akan lebih besar. Biaya ini merupakan biaya untuk pengerjaan dan juga biaya untuk ide kreatif yang sudah digunakan dalam pembuatan video animasi tersebut.
Biasanya, dengan harga itu, video animasi yang ada bisa saja memuat efek suara. Namun ketika efek suaranya perlu khusus, tentu ada harga yang akan berbeda. Belum lagi bila anda akan menggunakan voice over atau pengisi suara dalam iklan itu, ada biaya yang akan ditambahkan dan ini bisa berbeda-beda tergantung pada kualitas pemberi voice over tersebut. Dengan harga tersebut, biasanya pengerjaan video akan selesai dalam durasi tujuh hari.